MODIFIKASI FLANGE DENGAN MENAMBAHKAN SATU SEAL DUST PADA STEERING CYLINDER HD 785-7 KOMATSU
Keywords:
Dump truck HD 785-7, steering cylinder, modifikasi flange, seal dust, durabiliAbstract
Permasalahan yang sering ditemukan pada unit dump truck yaitu eksternal leaking pada steering cylinder.Kerusakan ini menyebabkan durability steering cylinder tidak bertahan lama, sehingga perlu dilakukan modifikiasi flange untuk menambahkan satu seal dust (menjadi double seal) agar durabilty menjadi lebih panjang. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana durability steering cylinder tersebut setelah dilakukan modifikasi flange dengan menambahkan satu seal dust (double seal). Maka tujuannya adalah untuk mengetahui durabilitysteering cylinder setelah dilakukan modifikasi flange dengan menambahkan satu seal dust (double seal).
Penelitian ini dilakukan di PT. Universal Tekno Reksajaya terhitung dari bulan Juni 2018 sampai dengan Agustus 2018. Objek penelitian adalah modifikasi flange pada steering cylinder HD 785-7 Komatsu dengan mengurangi lebar pada flange yang awalnya 28 mm menjadi 26 mm untuk menambahkan satu seal dust. Sehingga desain awal hanya menggunakan single seal dust, setelah melakukan modifikasi menjadi double seal dust. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan durability pada steering cylinder HD 785-7 Komatsu. Variabel bebas penelitian ini adalah 3 unit HD 785-7 yang beroperasi, sedangkan variabel terikat adalah menghitung durability steering cylinder setelah dilakukan modifikasi, dan variabel kontrol nya adalah waktu siklus aktifitas unit dalam setiap harinya.
Hasil analisa dan pembahasan durability pada steering cylinder sebelum dilakukan modifikasi adalah rata-ratanya 6.680 LCM/Jam. Setelah dilakukan modifikisi, rata-rata durability steering cylinder menjadi 8.706 LCM/Jam